Apakah stress menyebabkan kanker? Mungkin stress dapat memengaruhi tubuh lebih rentan terhadap kanker, karena menurunkan sistem kekebalan tubuh, namun stress belum tentu menyebabkan kanker karena banyak faktor risiko lainnya. Saat ini belum ada bukti jelas mengenai stress memengaruhi risiko seseorang terkena kanker.
Stress adalah bagian dari reaksi normal tubuh ketika menghadapi ancaman. Tentu stress tidak hanya disebut buruk karena stress juga bisa mendorong Anda mencapai keinginan dan membantu menghindari kondisi yang mengancam. Terlalu banyak stress akan memengaruhi kesehatan fisik dan emosional, sehingga beberapa ahli melihat kemungkinan peran stress dalam perkembangan kanker.
Namun apakah stress bisa menyebabkan kanker? Jawabannya belum jelas.
Peneliti telah banyak mencari hubungan antara kepribadian, sikap, stress dan kanker. Stress diketahui memengaruhi sistem kekebalan tubuh tetapi begitu juga banyak hal lainnya. Tetapi saat ini tidak ada bukti jelas bahwa tingkat stress seseorang memengaruhi risiko terkena kanker.
Jika Anda mempunyai pertanyaan lebih lanjut mengenai kanker serta pengobatannya, Anda dapat menghubungi kami melalui registrasi online .
Sumber
Can Stress Cause Cancer?. Healthline. 2019
Common Questions About Causes of Cancer. Cancer. 2020