Diabetes Retinopati

Diabetes Retinopati

Retinopati diabetik adalah kondisi komplikasi diabetes yang berkembang sehingga memengaruhi mata. Artikel ini akan menjelaskan mengenai retinopati diabetik.

Gambaran

Retinopati diabetik adalah komplikasi diabetes yang memengaruhi mata. Hal ini disebabkan oleh kerusakan pembuluh darah jaringan yang peka cahaya di bagian belakang mata (retina). Seiringnya waktu akan menyebabkan kebutaan.

Gejala

Saat tahap awal, biasanya retinopati tidak menimbulkan gejala. Namun seiringnya kondisi yang berkembang maka gejalanya yaitu:

  • Adanya bintik-bintik atau benang gelap yang mengambang di penglihatan (floaters)
  • Penglihatan kabur
  • Penglihatan berfluktuasi
  • Area gelap atau kosong dalam penglihatan Anda
  • Kehilangan penglihatan
  • Nyeri mata atau kemerahan
  • Kesulitan melihat di saat gelap

Kapan harus ke dokter?

Jika Anda menderita diabetes, temui dokter mata untuk pemeriksaan mata tahunan dengan dilatasi bahkan jika Anda merasa penglihatan baik. Segera hubungi dokter mata jika Anda mengalami perubahan penglihatan secara tiba-tiba atau menjadi kabur, berbintik-bintik atau kabur.

Penyebab

Penyebab retinopati diabetik karena jumlah gula di darah yang tinggi menyebabkan pembuluh darah kecil yang memberi nutrisi pada retina tersumbat. Sebagai gantinya, mata akan berusaha menumbuhkan pembuluh darah baru. Namun pembuluh darah baru ini tidak berkembang dengan baik dan dengan mudah bocor.

Faktor risiko

Setiap penderita diabetes dapat mengembangkan retinopati diabetik. Risiko mengembangkan kondisi mata dikarenakan:

  • Menderita diabetes dalam waktu lama
  • Memiliki tekanan darah tinggi
  • Memiliki kolesterol yang tinggi
  • Kehamilan
  • Penggunaan tembakau
  • Kadar gula darah yang tinggi

Anda dapat mengurangi risiko terkena retinopati diabetik jika menjaga tekanan darah, kadar gula darah dan kadar kolesterol.

Komplikasi

Retinopati diabetik akan menyebabkan pertumbuhan abnormal pembuluh darah di retina. Komplikasi dapat menyebabkan masalah penglihatan yang serius, seperti:

  • Perdarahan vitreus
  • Ablasi retina
  • Glaukoma
  • Kebutaan

Pencegahan

Anda tidak selalu dapat mencegah retinopati diabetik. Namun, pemeriksaan mata secara teratur, kontrol gula darah dan tekanan darah yang baik, dan intervensi dini untuk masalah penglihatan dapat membantu mencegah kehilangan penglihatan yang parah.

Sumber

Diabetic retinopathy. 2021. Mayo Clinic
Diabetic retinopathy. 2021. NHS